Senin, 21 Februari 2011

ini bukan mimpi, ini obsesi! ^^

"kring kring gowes gowes..
kring kring gowes gowes.."


kembali pagi ini aku terbangun dengan senyum mengembang. Sepeda baru?? jelas bukan.. sampai saat ini sepeda itu masih ada di sini.. di otakku, dalam mimpiku.. Tapi semakin hari rasanya semakin nyata dan aku menikmati saat-saat seperti ini.. Excited!


Mimpi...
Tunggu, aku lebih suka menyebutnya sebagai Obsesi..
Yup, Obsesi..
obsesi terasa lebih punya daya tarik dan kepastian untuk aku capai, daripada mimpi..
Ketika aku menganggap sesuatu yang ingin aku wujudkan sebagai obsesi, maka aku akan berusaha sekuat tenaga untuk mencapainya. Obsesi menunjukkan bahwa apa yang aku inginkan mungkin akan bisa aku capai, asal aku membulatkan tekat, berdoa, berjuang dan berusaha keras untuk mewujudkannya.
"MAN JADDA WAJADA", Siapa Bersungguh-sungguh, dia akan mendapatkannya! (atas ijin Allah tentunya)
Sedangkan mimpi?! Aku menganggapnya sebagai sesuatu yang diluar jangkauan. Tercapai syukuuur, nggak tercapai?! yaa namanya juga mimpiii...
So, kembali ke topik..
Obsesiku memang sudah sampai pada tahap yang cukup akut. aku pengen banget punya ini


saking pengennya, hampir tiap hari aku "memandang" gambar ini. Browsing-browsing geje jg gk pernah aku lewatin klo nganggur di kantor. Belum mimpi-mimpi yang juga datang tentang sepeda ini, seperti tadi pagi. Ditambah Bunnykutercinta juga dengan sadisnya ngajakin aku lewat bengkel perakitan sepeda ginian tiap kali kita mau makan..
ckckck..
makasiih bunny, kamu bikin aku seneng sekaligus makin mupeng -_-".
pokoknya, keinginanku untuk bisa punya sepeda ini udah berubah jadi obsesi, aku tergila-gila pada sepeda fixie..
Suatu hari nanti, aku pasti bisa  membelinya! Yosh!


Nah, tapi dalam perjalananku mewujudkan obsesi ini (cieee)... Adaaa aja yang berkomentar agak kurang menyenangkan. Ehem..
Jadi beberapa orang dengan penuh perhatiannya mengingatkanku tentang betapa bahayanya menggowes di Jakarta ini. Alasan yang mereka pakai adalah:
1.  kesehatan (wait, bukannya menggowes itu sehat ya? kalau alasan anda tidak sehat karena asep kendaraan umum, apa bedanya aku jalan kaki, naek motor, angkot, mobil pribadi sama menggowes? sama aja toh? Sama aja kena asep.  Jadi alasan ini aku coret ^_^).
2. keselamatan (klo alesan ini sih masih bisa diterima. Banyak temen yang males menggowes karena di Jakarta ini belum ada jalur khusus sepeda. Lah? Klo nunggu dibikin jalur sepeda dulu mah kaya'nya keburu tua kitanya.. Kalau masalah keselamatan, kaya'nya masih bisa aku usahain. aku sih mikirnya simpel aja, orang lain bisa naek motor di jalanan Jakarta yang gila ini, yang menggowes juga lumayan banyak, mereka juga banyak yang cewek dan mereka bisa survive juga tuh. Klo orang lain bisa, kenapa kita nggak bisa? iyah nggak?! Jadi, untuk yang komen kaya' gini, aku cuma bisa bilang, "makasih kawan udah ngawatirin aku, doain yah biar klo udah menggowes nanti, aku bisa selalu selamat sampai tujuan.:) "
Well, begitulah aku..
Banyak yang menganggap aku keras kepala. Tapi buatku, aku lebih suka menyebutnya punya pendirian. karena akulah yang menentukan apa yang ingin kulakukan. aku tidak akan membiarkan orang lain men-judgeku dan mendikte pikiranku.
dan pada akhirnya aku akan membuktikan pada diriku sendiri, bahwa apa yang pernah mereka katakan tidak benar. Ya, cukup membuktikan pada diriku sendiri, melawan rasa ragu dan takut yang ada disini, di dalam hatiku
:)
orang lain boleh berkata apa saja, tapi hanya kita yang bisa mengatur hati dan pikiran kita. Melihat dari sisi positif? Menyerah dan ketakutan? atau teguh pada pendirian!


Jadi, biarkan aku menikmati sensasi meraih obsesi ini menggelitiki otakku..
jadikan mimpimu sebagai obsesi, Kawan..
jangan takut tidak bisa mencapainya..
Man Jadda Wajada.. Yakin aja..
kalaupun pada akhirnya obsesi kita nggak tercapai, kita masih akan tetap bahagia, karena Allah pasti akan mengganti usaha keras kita dengan hal lain yang lebih sebanding dengan apa yang telah kita lakukan.
InsyaAllah..


So, Apa obsesimu?
;)

2 komentar:

  1. Saya senang dengan,
    akulah yang menentukan apa yang ingin kulakukan. aku tidak akan membiarkan orang lain men-judgeku dan mendikte pikiranku.

    Ijin follow yah..
    Salam kenal.. :)

    BalasHapus